Pages

Home » , , , » PAWAI TAKBIRAN DI SINJAI DITUNDA

PAWAI TAKBIRAN DI SINJAI DITUNDA

Written By reportase chalik on 30 Agu 2011 | 02:56



Digital image

REPORTASE SB - Pawai takbir keliling menyambut 1 syawal 1432 hijriah di kabupaten Sinjai, Sulawesi selatan, Senin ( 29/8 ) terpaksa di tunda. Ini setelah pemerintah mengumumkan hasil sidang isbat di kantor kementerian agama, pada Senin malam. Hasil keputusan tersebut menetapkan, 1 Syawal 1432 hijriah, jatuh pada hari Rabu ( 31/8 ) 2011.

Hasil keputusan tersebut berarti bahwa, pelaksanaan shalat idul fitri akan dilakukan pada hari Rabu, 31 Agustus 2011. Selain itu, pemerintah juga menyampaikan, akan menghormati ormas keagamaan lainnya yang akan berlebaran pada hari Selasa.

Imbas dari keputusan tersebut, ratusan umat muslim yang di Sinjai yang sudah menunggu pelaksanaan pawai takbiran, terpaksa harus kecewa. Pawai takbiran yang seharusnya dilepas pada jam delapan malam, urung dilepas setelah ada keputusan tetap dari pemerintah terkait pelaksanaan shalat idul fitri.

Peserta pawai takbiran pun, satu persatu meninggalkan halaman masjid Nujumul Ijtihad, yang rencananya menjadi tempat pelepasan pawai takbiran. Sementara itu,Bupati Sinjai, Andi Rudiyanto Asapa terpaksa juga harus turun tangan memberi penjelasan kepada masyarakat Sinjai mengenai hasil keputusan pemerintah tentang jadwal pelaksanaan shalat ied. Bupati Sinjai melalui radio suara bersatu menghimbau, aga masyarakat tetap menerima hasil keputusan pemerintah, yang menetapkan 1 syawal 1432 hijriah, jatuh pada hari Rabu nanti.

Dalam arahannya yang lain, Rudiyanto juga tetap mempersilahkan ormas keagamaan lainnya yang akan melaksanakan lebaran besok, agar tetap menghargai umat muslim lainnya yang masih tetap menjalankan ibadah puasa.(**)

Copy Right @ 2011
Share this article :

0 komentar:

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. REPORTASE CHALIK - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger