Pages

Home » » Forum Kerukunan Umat Beragama Bagi Tokoh Agama Se- Kab. Sinjai

Forum Kerukunan Umat Beragama Bagi Tokoh Agama Se- Kab. Sinjai

Written By reportase chalik on 12 Nov 2010 | 19:26


SB - Wakil Bupati Sinjai, Andi Massalinri Latief. S.Sos membuka Forum Kerukunan Umat Beragama Bagi Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda Se-Kabupaten Sinjai, Kamis, (11/11) bertempat di Lantai II Warung Nikmat Sinjai.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Kantor Kesbang dan Linmas Kabupaten Sinjai itu, dihadiri Ketua DPRD Sinjai, H. Sultani dan segenap unsur muspida serta sejumlah SKPD Lingkup Pemkab Sinjai.

Ketua pelaksana, Muhtar Arsyat mengungkapkan Pelaksanaan kegiatan ini dimaksudkan untuk menyatukan persepsi pemahaman segenap tokoh agama, masyarakat dan pemuda dalam rangka terwujudnya persatuan dan kesatuan.

"Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan peran mereka yang dilandasi toleransi saling pengertian, saling menghormati, bekerjasama, saling menghargai kesetaraan dalam pengalaman ajaran keagamaannya dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dalam bingkai NKRI", Tambah Muhtar yang juga selaku Seksi Pembinaan Wawasan kebangsaan Kesbang - Linmas Sinjai. Kegiatan ini diikuti sekira 160 an peserta yang berasal dari sembilan kecamatan di Sinjai.

Sementara itu Wakil Bupati dalam sambutannya mengatakan salah satu sumber komflik yang merebak di beberapa tempat ditanah air, dipicu mulai beragamnya kerukunan hidup beragama ditengah-tengah masyarakat, disamping semakin banyaknya penafsiran yang berbeda terhadap penerangan agama itu sendiri.

Dalam era pembangunan nasional situasi dan tuntutan zaman yang berbeda, namun masalah persatuan dan kesatuan bangsa khususnya yang berkenang dengan masalah sara (Suku, Agama, Ras, Antar Golonga) kadang kala muncul. "Memang spektrumnya relatif kecil dan sempit, namun karena sifatnya yang sensitif dan rawan, maka hal tersebut dapat meluas jika tidak ditangani secara dini", Ungkapnya.

Diakuinya bahwa situasi menunjukkan bahwa SARA harus terus menerus diberi perhatian. Guna mengantisipasi kerawanan tersebut maka semua pihak terutama pada tokoh agama, masyarakat dan pemuda sebagai panutuan masyarakat harus mampu dan sungguh-sungguh menyeimbangkan faktor kebersamaan dan berupaya memperkecil kerawanan yang memungkinkan munculnya kesenjangan sosial masyarakat.

"Kiranya dimaklumi bahwa sikap dan prilaku individu , kontak sosial antar individu dan kelompok serta partisipasi sosial dan perikehidupan masyarakat saling mempengaruhi sehingga tak jarang terjadi interaksi sosial", Kata Massalinri mewakili Bupati.

Persoalan kerukunan hidup beragama sudah semakin krusial dan semakin banyak mengalami tantangan serta ancaman yang dapat menjawab benih-benih disentegrasi bangsa. Kecenderungan disentegrasi bangsa yang muncul belakangan ini disebabkan beberapa faktor yang sangat kompleks seperti kecemburuan sosial, ekonomi, poitik, rasa primodialisme yang masih kuat dan diperparah adanya ketegangan diberbagai kelompok ditanah air sebagai konsekwensi adanya kemajemukan dalam berbangsa dan bermasyarakat.

Melalui sambutannya, A. Massalinri meminta para peserta untuk dapat mengikuti forum kerukunan umat beragama ini dengan baik dalam menerima materi maupun dalam memberikan ide dan pemikiran agar kerukunan hidup beragama, berbangsa dan bernegara tetap berdiri kokoh dalam NKRI.

"Sebelum kami akhiri sambutan ini, saya sampaikan pesan dan harapan agar, sebagai tokoh agama, masyarakat dan pemuda sebagai panutan masyarakat yang merupakan corong terdepan hendaknya mampu berhadapan langsung dengan masyarakat untuk mengetahui persoalan yang dihadapi dan mencari solusi pemecahannya yang kemudian bersama-sama menangani setiap permasalahan yang ada dalam masyarakat", Tegasnya.

Tampil sebagai pembicara dalam kegiatan ini, Kepala Kantor Kementerian Agama Sinjai yang diwakili H. Roslan dan Wakaplres Sinjai. Selain itu juga dari Kesbang dan Linmas Propinsi SulSel dan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Sinjai, Drs. Zainuddin Fatban. (**)

Share this article :

0 komentar:

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. REPORTASE CHALIK - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger